Kerja Bakti Dan Apel Pengamanan Oleh Anggota Kodim 0712 Tegal Menjelang Perayaan Imlek Klenteng Hok Le Kiong Slawi

    Kerja Bakti Dan Apel Pengamanan Oleh Anggota Kodim 0712 Tegal Menjelang Perayaan Imlek Klenteng Hok Le Kiong Slawi

    Tegal - Tahun Baru Imlek 2573 di Tahun 2023 ini jatuh pada tanggal 22 Januari 2023 mendatang, namun kegiatan kerja bakti bersama dan Apel pengamanan oleh anggota TNI Kodim 0712 Tegal telah dilaksanakan guna mewujudkan ketertiban dan kenyamanan pelaksanaan Imlek pada 22 Januari 2023 Mendatang.

    Diantaranya di Klenteng Hok Le Kiong Slawi Jalan Jenderal Ahmad Yani No.18 Slawi Wetan, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal digelar Apel Pagi dalam rangka Bersih-bersih Klenteng (Kimsin Hiolo)  Persiapan Menyambut Tahun Baru Imlek 2573 dengan Pimpinan Apel Danramil 14/Slawi Kapten Inf Bambang Kalisno. Minggu (15/01/2023)

    Hal ini pun mendasari intruksi dan arahan Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh, S.E. agar seluruh jajaran anggota TNI Kodim 0712 Tegal untuk partisipasinya melalui kerja bhakti, salah satunya dengan penyiapan Klenteng dalam menghadapi Perayaan Hari Besar Keagamaan Umat Khonghucu di wilayah Slawi Kabupaten Tegal .

    Nampak hadir, Danramil 14/Slawi, Kapten Inf Bambang Kalisno, Sekretariat Klenteng Hok Ie Kiong Slawi, Jefri (Lie Hok Si), Pasandi Kodim 0712/Tegal, Letda Inf Ali Mashud serta jajaran anggota Personil Kodim 0712/Tegal.

    Sementara dalam kegiatan Apel Pagi menyambut Tahun Baru Imlek 2573 di Klenteng Hok Le Kiong seluruh anggota Koramil Kodim 0712 Tegal termasuk Pengurus Yayasan Klenteng Hok Ie Kiong Slawi.

    Dalam siaran resmi Kodim 0712 Tegal, sasaran kerja bhakti di Klenteng Hok Le Kiong Slawi Kabupaten Tegal diantaranya, melakukan kebersihan tempat peribadatan dan pembersihan langit-langit serta lokasi sembahyangan Umat Khonghucu.

    Sedangkan, Sekretariat Klenteng Hok Ie Kiong Slawi Jefry/Lie Hok Si, dalam keterangannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Tentara (TNI) dari Kodim 0712/Tegal untuk membantu kerja bhakti pembersihan Klenteng.

    "Kami mewakili dari pihak Klenteng Hok Ie Kiong Slawi sangat mengapresiasi bahwa umat beragama di Slawi ini saling menghargai, sangat toleran, guyub rukun dan solid." Jelasnya.(pendimtegal)

    jateng tegal
    M.Nursalim

    M.Nursalim

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Imlek, Klenteng Tek Hay Kiong Tegal...

    Artikel Berikutnya

    Rembug Stunting, Babinsa Talang Hadiri Musrenbangdes...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami